Ada banyak jenis buah-buahan yang memang lebih sering dikonsumsi pada saat berbuka puasa. Salah satu pilihan utama biasanya buah kurma. Bahkan berbuka dengan buah kurma merupakan salah satu sunnah yang diajarkan oleh Nabi SAW.
Sebenarnya ada banyak pilihan buah-buahan yang mengandung banyak air dan serat. Sehingga bisa membantu mengembalikan energi serta elektrolit yang hilang selama berpuasa seharian penuh.
Membeli buah pun kini menjadi semakin mudah untuk stok satu minggu di rumah buat keluarga. Kamu bisa membelinya lewat marketplace seperti Bukalapak. Bayarnya bisa pakai Bukalapak Paylater. Apa itu Bukalapak Paylater? Bukalapak Paylater adalah sistem pembayaran yang bisa ditunda untuk dibayarkan di kemudian hari. Sistem ini hampir merata dan bisa digunakan diberbagai transaksi bahkan secara offline sekalipun.
Nah, berikut ini adalah beberapa pilihan buah-buahan yang cocok untuk berbuka puasa.
Kurma
Berbuka dengan tiga biji buah kurma dipercaya bisa mengembalikan energi dalam waktu yang cepat. Kandungan gula alami yang bisa diserap dengan cepat oleh tubuh sehingga kamu akan merasa bertenaga kembali.
Kurma juga kaya akan serat yang bisa menurunkan kadar kolesterol dalam darah dan meningkatkan kesehatan usus. Kurma mengandung antioksidan yang dapat mencegah kerusakan pada pembuluh darah dan mengurangi risiko penyakit jantung. Saking banyaknya manfaat kurma, tak heran jika hingga saat ini kurma menjadi pilihan utama sebagai buah pembuka saat berbuka puasa.
Kurma akan lebih murah jika dibeli dalam jumlah yang banyak. Beberapa pedagang di marketplace menyediakan berbagai jenis kurma secara grosiran. Paling laris adalah kurma ajwa atau kurma nabi dengan rasa yang lembut dan tidak terlalu manis.
Harga kurma Ajwa per kilogram memang cukup mahal kisaran Rp100 ribuan. Nah, supaya lebih murah dan bisa dibagi-bagikan kamu bisa membelinya minimal 5 kg. Jangan khawatir soal biaya, karena kamu bisa menggunakan Paylater Bukalapak yang disediakan oleh Kredivo.
Kredivo punya cicilan tiga bulan dengan bunga 0%. Cukup bayar biaya admin saja sebesar 3% dari total harga. Artinya biaya admin untuk kurma 5kg seharga Rp500 ribuan sekitar Rp15.000 saja. Murah bukan?
Kredivo juga menyediakan tenor yang fleksibel cicilan 6 dan 12 bulan dengan bunga rendah hanya 2,6% saja per bulan. Limit pinjaman yang diberikan bagi member premium bisa mencapai Rp30 juta.
Apel
Apel memiliki manfaat sebagai penurun kadar kolesterol. Tak heran jika cuka apel juga banyak dikonsumsi untuk kesehatan. Apel sangat cocok untuk hidangan pembuka. Selain kaya dengan serat dan cairan, Apel memiliki kandungan vitamin C yang tinggi sehingga membantu menjaga imunitas tubuh. Di saat berpuasa seharian penuh, kamu juga perlu menjaga stamina agar tubuh tidak mudah lelah dan capek meskipun harus tetap bekerja di saat berpuasa.
Apel yang paling favorit dikonsumsi adalah Apel Fuji. Harganya cukup terjangkau jika dibandingkan dengan kurma hanya sekitar Rp25 ribuan per kilogramnya. Namun, Apel tidak bisa disimpan terlalu lama dan harus cepat dikonsumsi agar tetap segar.
Pisang
Buah yang identik dengan primata ini ternyata kaya akan manfaat bagi kesehatan. Pisang memiliki kandungan potasium yang tinggi yang dapat menjaga kesehatan jantung dan tekanan darah. Pisang juga mengandung vitamin B6 yang ternyata membantu mengurangi risiko depresi. Harga pisang cavendish di pasaran sekitar Rp17 ribuan per kilogramnya.
Semangka
Semangka kaya dengan serat dan air sehingga sangat cocok untuk disantap sebagai makanan pembuka. Mengembalikan rasa haus dengan potongan-potongan buah segar atau disajikan dengan cara dijus terlebih dahulu. Semangka bermanfaat untuk mengurangi peradangan dan dapat membantu untuk mengatur berat badan karena kaya dengan serat.
Pepaya
Meskipun kerap disebut sebagai makanan burung, sebenarnya buah pepaya kaya dengan vitamin C sehingga akan membantu imun tubuh kamu selama berpuasa. Pepaya juga mengandung vitamin A sehingga bisa membantu memelihara kesehatan mata. Harganya pun relatif lebih murah diantara buah-buahan lainnya. Itulah beberapa jenis buah yang cocok untuk hidangan berbuka puasa. Kamu bisa membelinya secara online agar lebih praktis dan stok untuk seminggu buat di rumah.